Cara Agar Tidak Ngantuk Saat Belajar

Ngantuk ternyata masalah utama mahasiswa malas belajar dan tidak fokus di kelas. Berikut cara agar tidak ngantuk saat belajar dengan mudah.
Cara Agar Tidak Ngantuk Saat Belajar

Rasa ngantuk sering dialami seseorang ketika belajar. Apalagi ketika capek ataupun kurang tidur, rasa ngantuk pun semakin tidak tertahan.  Hal ini tentu bisa menurunkan semangat untuk mencari ilmu dan mengembangkan diri.

Lalu bagaimana cara menghilangkan ngantuk saat belajar? Bagaimana solusi biar tidak ngantuk ketika sedang mempelajari sesuatu? Berikut ulasan tipsnya.

Mengapa penting tidak ngantuk saat belajar?

Mengantuk menjadi salah satu penyebab mahasiswa kehilangan fokus ketika belajar. Ketika sedang diajarkan materi penting, motivasi belajar akan sirna begitu saja karena ngantuk menyerang. Oleh karena itu, tidurlah yang cukup sebelum belajar agar tidak ketinggalan materi penting yang diajarkan oleh dosen.

Bagaimana cara agar tidak ngantuk saat belajar di kelas?

Belajar saat jam sekolah, ketika bekerja, maupun begadang di malam hari pasti tak luput dari serangan rasa kantuk. Coba beberapa cara berikut ini agar tidak ngantuk saat belajar di kelas:

1. Sebelum kuliah

Sebelum kuliah, kamu bisa menerapkan tips/cara berikut ini agar tidak ngantuk selama kuliah:

a. Makan makanan sehat

Makan makanan sehat adalah salah satu cara untuk mengatasi ngantuk. Sebelum belajar, kamu bisa mengonsumsi makanan sehat yang mengandung karbohidrat kompleks, vitamin, dan protein tinggi. Contoh beberapa makanan sehat yang bisa kamu konsumsi sebelum belajar diantaranya yogurt, buah-buahan segar, ubi jalar, dan lain sebagainya.

b. Tidur yang cukup dan berkualitas

Seperti yang telah dibahas sebelumnya, kurang tidur menjadi salah satu penyebab rasa ngantuk. Oleh sebab itu, kamu harus istirahat dan tidur yang cukup. Kamu disarankan untuk tidur selama 7-8 jam setiap harinya. Selain itu, kamu juga bisa meningkatkan kualitas tidur dengan membiasakan pola hidup sehat, seperti rutin berolahraga di pagi atau sore hari..

c. Bergerak yang cukup

Berdiri kemudian bergerak yang cukup bisa menambah energi untuk belajar. Selain membantu agar tetap terjaga, cara ini dapat menghilangkan stres ketika mempelajari sesuatu. Berjalan di luar ruangan selama 10 menit secara signifikan bisa meningkatkan kinerjamu dalam hal memori dan pemecahan masalah.

Ebook Strategi Mudah Menyusun Skripsi Anti Gagal

Menulis laporan skripsi ternyata bisa semudah ini. Ikuti panduan dalam ebook ini agar laporan skripsimu cepat selesai.

2. Selama kuliah

Ketika ngantuk di tengah jam pelajaran, lakukan hal berikut agar rasa kantukmu sedikit mereda:

a. Peregangan kecil

Salah satu penyebab ngantuk karena kurangnya oksigen di dalam sel otak. Padahal, otak memerlukan oksigen dan glukosa agar bisa bekerja. Peregangan kecil bisa melancarkan aliran darah yang membawa oksigen ke otak. Lakukan gerakan ringan seperti memutar badan, merentangkan tangan ke atas dan gerakan lainnya untuk mengurangi rasa ngantuk.

b. Cari kesibukan lain

Terkadang ngantuk diakibatkan dari rasa bosan. Nah, kalo kamu ngantuk, coba cari kesibukan yang membuat tubuhmu bergerak. Misalnya, menggambar, membuat origami, merapikan tempat pensil. Tapi…. pastikan dosenmu tidak keberatan ketika kamu melakukan kesibukan lain diluar aktivitas belajar.

3. Jika mulai ngantuk harus bagaimana?

Jika beberapa cara di atas sudah tidak mempan, lakukan langkah berikut ini:

a. Membasuh wajah

Ketika ngantuk, otomatis wajah kamu akan terlihat lesu. Nah, kamu bisa izin kepada dosen pergi ke toilet untuk membasuh wajahmu. Air dingin membuatmu merasa segar kembali. Ingat ya hanya membasuh wajah, tidak perlu mandi di toilet!

b.  Minta dicubit

Jika tidak memungkinkan pergi ke toilet untuk membasuh wajah, kamu bisa minta tolong temanmu untuk mencubit bagian tubuhmu. Ketika dicubit kamu pasti merasa sakit sehingga bisa mengalahkan rasa ngantukmu. Cubitan akan mengaktifkan syaraf yang membawa pesan ke otak sehingga secara tidak sadar kamu akan merasa terjaga.

c. Tidur

Jika sudah tidak tertahankan lagi, artinya kamu harus mengeluarkan jurus terakhir yaitu tidur. Cukup tidur selama 15-30 menit untuk mengembalikan staminamu agar tetap terjaga. Tapi, jangan tidur di sela-sela pelajaran  berlangsung, gunakan jam istirahatmu untuk tidur sebentar ya.

Bagaimana cara agar tidak ngantuk saat belajar di kos/rumah?

Rebahan di kos merupakan salah satu godaan ketika sedang belajar. Jika motivasi belajarmu kurang kuat pasti kamu memilih untuk rebahan. Oleh karena itu, cobalah cara berikut agar tidak ngantuk saat belajar dikos/rumah:

1. Siapkan lingkungan belajar

Buatlah suasana yang membuat mood belajarmu merasa lebih baik. Kamu juga harusmengenali karakter diri sendiri. Misalnya lebih senang belajar dalam suasana hening, atau sebaliknya senang dalam suasana ramai dan lain sebagainya. Ketika belajar dalam suasana yang sesuai, maka lebih mudah untuk menyerap informasi yang kamu pelajari. Suasana yang pas juga menentukan seberapa banyak informasi yang bisa kamu ingat.

2. Teknik belajar efektif pomodoro

Teknik belajar pomodoro dicetuskan oleh Francesco Cirillo di tahun 1980-an. Teknik pomodoro adalah teknik belajar yang memperhatikan manajemen waktu dengan interval tertentu. Serta diselingi dengan waktu istirahat, agar psikis dan fisik tidak terlalu serius.

3. Sediakan minum

Siapkan air minum saat belajar penting karena bisa meningkatkan konsentrasi dan fokus, serta membantu memahami materi. Jadi, ketika belajar jangan sampai dehidrasi. Dehidrasi bisa mengurangi konsentrasi dan fokus dalam menyelesaikan tugas.

 Demikian informasi mengenai cara agar tidak ngantuk saat belajar yang bisa kamu lakukan. Agar tidak ngantuk saat belajar, kamu harus berhenti bermain gadget atau menonton televisi sebelum tidur, karena menatap layar terlalu lama membuatmu tegang dan lelah sehingga tubuhmu tidak rileks dan tidak nyenyak. Dengan mengikuti pola tidur yang baik, maka staminamu akan terjaga esok harinya.

Kalau sudah, silakan baca artikel selanjutnya untuk menunjang belajar, yaitu “Cara Belajar Agar Cepat Paham dan Ingat“.

Baca juga: